Apa yang dimaksud
dengan Madzhab Ahlul Bait ?
Madzhab Ahlul Bait
adalah nama samaran dari sekian banyak aliran-aliran Syiah. Dimana setiap
aliran Syiah mengklaim alirannya sebagai Madzhab Ahlul Bait.
Sebagai contoh, aliran
Syiah Zaidiyah mengaku sebagai Madzhab Ahlul Bait. Begitu pula aliran
Syiah Ismailiyah, mereka juga mengaku sebagai Madzhab Ahlul Bait. Bahkan aliran
Syiah yang paling sesat saat ini, yaitu aliran Syiah Imamiyah Itsna Asyariyah
(Ja’fariyah) juga berani mengaku sebagai Madzhab Ahlul Bait.
Penyebab mereka sampai
berani menyebut alirannya sebagai Madzhab Ahlul Bait, dikarenakan saat ini
masyarakat dunia Islam sudah mengetahui bahwa aliran-aliran Syiah tersebut
sesat dan menyesatkan dan ajarannya sangat menyimpang dari ajaran Rasulullah
SAW. dan ajaran Ahlul Bait.
Karena itu dalam
usahanya menipu dan menyesatkan umat Islam, mereka menggunakan nama samaran
sebagai Madzhab Ahlul Bait. Dan ternyata usaha mereka tersebut berhasil,
sehingga ada dari umat Islam yang tertipu dan akhirnya terjerumus masuk Syiah.
Oleh karena
aliran-aliran Syiah yang mengaku sebagai Madzhab Ahlul Bait tersebut berbeda
rukun imannya, maka mereka saling mengkafirkan, Syiah yang satu mengkafirkan
Syiah yang lain.
Jika aliran-aliran
Syiah yang saling mengkafirkan itu benar-benar sebagai Madzhab Ahlul Bait,
berarti hal itu menggambarkan bahwa pendiri madzhab-madzhab tersebut saling
mengkafirkan, maka pertanyaan yang timbul adalah; mungkinkah Ahlul Bait yang
telah disucikan sesuci-sucinya oleh Allah itu saling mengkafirkan ?.
Jawabnya, pasti tidak
mungkin, dan itu hanyalah rekayasa dan tipu daya tokoh-tokoh Syiah yang tidak
memikirkan akibatnya.
Dengan demikian yang
namanya Madzhab Ahlul Bait itu tidak ada, yang ada adalah Madzhabnya Ahlul
Bait, bukan Madzhab Ahlul Bait tapi madzhabnya Ahlul Bait atau akidah-nya Ahlul
Bait. Yaitu akidah yang sekarang dikenal dengan nama akidah Ahlus Sunnah
Waljamaah. Satu akidah yang berpegang kepada apa-apa yang diyakini
dan dikerjakan oleh Rasulullah SAW, Ahlul Bait
dan para sahabatnya.
Jika yang namanya Madzhab
Ahlul Bait itu ada dan benar, pasti yang mengikuti madzhab tersebut adalah
keturunan Ahlul Bait, yaitu para habaib bukan orang-orang ajam dari Iran.
Tapi kenyataannya para
habaib hampir semuanya mengikuti akidah Ahlus Sunnah Waljamaah. Mereka mengikuti
akidah itu secara sambung menyambung sampai kedatuk mereka baginda Rasulullah
SAW.
Hal ini dapat dibaca
dalam kitab Iqdul Yawaqid Aljauhariyyah, karya Al-Allamah al-Habib Edrus
bin Umar Al-Habsyi, dan dapat dibaca dalam puluhan, bahkan ratusan kitab-kitab
yang ditulis oleh para habaib dzurriyaturrasul.
Jadi yang benar,
akidahnya golongan Ahlus Sunnah Waljamaah adalah akidahnya Ahlul Bait atau
madzhabnya Ahlul Bait yang sampai sekarang diikuti oleh keturunan Ahlul Bait
atau para habaib Al-Alawiyin dzurriyaturrasul.
Apabila dari sekian
juta habaib itu ada dua, tiga orang yang menyimpang (syad), maka orang-orang
tersebut tidak tergolong sebagai tokoh habaib yang menjadi panutan. Tapi mereka
adalah korban-korban yang rusak akidahnya akibat membaca buku-buku yang ditulis
oleh orang-orang orientalis dan Zionis Yahudi.
Demikian sedikit
mengenai Madzhab Ahlul Bait dan madzhabnya Ahlul Bait. Semoga kita diselamatkan
oleh Allah dari tipu daya tokoh-tokoh Syiah yang sering mengaku sebagai
pengikut Madzhab Ahlul Bait.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar